Tugas IPA Kelas 8 Bab III Struktur Dan Fungsi Jaringan Tumbuhan

Untuk pertemuan hari ini silahkan anak - anak kerjakan tugas berikut pada buku tugas. Baca dan pelajari kembali materi yang sudah diberikan pada video pembahasan di pertemuan sebelumnya pada channel youtube pembelajaran kita dan cari referensi di buku paket yang sudah dipinjamkan.



Tugas dikumpulkan sesuai jadwal masuk yang sudah di tentukan.

Tugas

Kerjakan soal - soal berikut dengan benar !

  1. Jelaskan fungsi dari Kelopak  bunga dan mahkota bunga  serta benang sari dan putik
  2. Disebut bunga apakah bunga yang memiliki putik dan benang sari   ?
  3. Mengapa  batang pohon mangga  dapat membesar ,sedangkan pohon batang kelapa tidak  dapat  membesar.
  4. Apa perbedaan  akar,batang,dan daun  pada  jagung  (monokotil)  dan dengan kacang tanah ( dikotil)
  5. Jaringan apa sajakah yang menyusun akar batang  dan daun apa fungsi tiap jaringan tersebut ?