TEKS LAPORAN HASIL OBSERVASI
Kompetensi Dasar:
3.7 Mengidentifikasi informasi dari teks laporan hasil observasi berupa buku pengetahuan yang dibaca atau diperdengarkan.
3.8 Menelaah struktur, kebahasaan, dan isi teks laporan hasil observasi yang berupa buku pengetahuan yang dibaca atau diperdengarkan
MATERI
Teks laporan hasil observasi adalah teks yang memberikan informasi secara umum tentang sesuatu berdasarkan fakta dari hasil pengamatan secara langsung.
Jadi, pengamatan atau biasa disebut observasi itu dilakukan oleh si pengamat dengan terjun langsung ke lapangan untuk mengetahui sebuah informasi yang ada.
Informasi itu bisa meliputi objek tentang keadaan alam, keadaan lingkungan, hewan, tumbuhan, sosial, sebuah peristiwa, kesenian dan kebudayaan.
Adapun teks laporan hasil observasi bersifat informatif, komunikatif, dan objektif. Hal itu berarti isi teks laporan hasil observasi tersebut harus memberikan sebuah informasi yang mudah dipahami oleh pembaca.
Setiap informasi yang didapat juga harus disajikan atau ditulis secara objektif dan sesuai fakta yang sebenarnya, tidak dibuat-buat atau tidak menurut opini sang penulis, serta dapat dibuktikan kebenarannya.
Ciri – Ciri Teks Laporan Hasil Observasi
- Ditulis secara lengkap dan sempurna.
- Bersifat objektif, global, dan universal.
- Objek yang akan dibicarakan atau dibahas adalah objek tunggal.
- Ditulis berdasarkan fakta sesuai pengamatan yang telah dilakukan.
- Informasi teks merupakan hasil penelitian terkini yang sudah terbukti kebenarannya.
- Tidak mengandung prasangka/dugaan yang menyimpang atau tidak tepat.
- Saling berkaitan dengan hubungan berjenjang antara kelas dan subkelas yang terdapat di dalamnya.
- Tidak adanya bagian penutup dari penulis. Penulis hanya melaporkan apa yang dilihat dan diketahuinya berdasarkan hasil analisis serta observasinya.
- Menitikberatkan pada pengelompokkan segala sesuatu ke dalam jenis-jenis dengan ciri atau keadaannya secara umum.
- Disajikan secara menarik, baik kata, bahasa, isinya berbobot maupun susunannya logis.
- Teks laporan hasil observasi menggambarkan sesuatu secara umum dan sesuai fakta, tanpa adanya opini penulis.
Tujuan Teks Laporan Hasil Observasi
Tujuan utamanya, yaitu untuk memberikan informasi secara objektif dan fakta yang ada di lapangan sesuai hasil pengamatan yang didapatkan.
Tujuan yang lainnya yaitu :
- Untuk penelitian.
- Untuk memberikan informasi terbaru.
- Untuk mengatasi suatu persoalan.
- Untuk menemukan teknik atau cara terbaru.
- Untuk mengambil keputusan yang lebih efektif.
- Untuk melakukan pengawasan dan/atau perbaikan.
- Untuk mengetahui perkembangan suatu permasalahan.
Fungsi Teks Laporan Hasil Observasi
Teks laporan observasi memiliki fungsi atau manfaat bagi diri sendiri maupun orang lain, fungsinya:
- Sebagai bahan penelitian
- Sebagai sumber yang dapat dipercaya
- Sebagai laporan tugas dan kegiatan pengamatan
- Sebagai dokumentasi
- Sebagai ilmu pengetahuan
- Menjelaskan dasar penyusunan kebijaksanaan, keputusan dan/atau pemecahan masalah dalam pengamatan.
Struktur Teks Laporan Hasil Observasi
Struktur teks laporan hasil observasi di antaranya adalah sebagai berikut.
1. Pernyataan umum (klasifikasi dan definisi)
Pernyataan umum berisi informasi umum, seperti nama, kelas, waktu obeservasi, tempat observasi, dan tambahan lain tentang hal yang dilaporkan.
2. Deskripsi bagian
Berisi perincian dan inti dari hasil observasi yang dilakukan. Dapat berupa klasifikasi yang bersifat teknis dan deksripsi yang lebih spesifik dari objek, misalnya kualitas, bagian, fungsi, kebiasaan, dan kegunaan.
3. Simpulan
Berisi ringkasan umum dari hal yang dilaporkan.
Baca juga materi dalam buku paket halaman121 sampai engan 131
TUGAS
Mengerjakan soal di Buku Paket halaman 130 – 131
Selamat belajar dan semangat dalam mengerjakan tugas