Senam Lantai Guling Lenting
A. Pengertian Guling Lenting
Guling lenting merupakan salah satu gerakan senam lantai. Kebanyakan orang mungkin sudah cukup familiar dengan gerakan guling depan atau forward roll dan guling belakang atau backward roll. Nah, guling lenting bisa dibilang merupakan versi lebih advanced dari dua gerakan senam lantai tadi.
Mengapa demikian? Karena gerakan ini merupakan kombinasi dari beberapa gerakan senam lantai seperti guling depan dan kayang.
Guling lenting adalah suatu gerakan melentingkan badan ke atas depan, diawali dengan sikap setengah guling ke depan dimana posisi kedua kaki rapat dan lutut lurus. Kemudian gerakan dilanjutkan dengan lecutan kedua kaki ke atas depan dibantu tolakan kedua tangan. Guling lenting tidak memerlukan alat khusus dalam prakteknya, selain matras jika dibutuhkan.
B. Teknik Dasar Guling Lenting
Teknik dasar guling lenting dibagi menjadi tiga rangkaian, yaitu awalan, pelaksanaan dan sikap akhir. Menguasai teknik dasar secara keseluruhan dapat membuat gerakan menjadi lebih sempurna.
1. Awalan Guling Lenting
- Sikap awal berdiri di depan matras dengan kaki lurus dan rapat. Pandangan lurus ke depan dan kedua lengan diangkat ke atas.
- Letakkan kedua telapak tangan di matras dengan posisi kaki masih sama seperti sebelumnya.
- Arahkan pandangan ke pusar sehingga dagu menempel ke dada.
- Apabila diperlukan, anda bisa mengulang-ulang runtutan gerak awalan hingga terampil.
2. Pelaksanaan Guling Lenting
- Dengan posisi telapak tangan di matras dan dagu masih menempel ke dada, kedua siku dibengkokkan ke samping dan kepala dimasukkan di antara kedua lengan. Hal ini untuk memastikan tubuh bertumpu pada tengkuk saat melakukan gerakan selanjutnya.
- Gulingkan badan ke depan. Begitu posisi tubuh ada di atas kepala, segera lecutkan kaki ke depan dibantu oleh kedua tangan yang menekan lantai atau matras sehingga badan melenting ke arah depan.
- Sikap Akhir Guling Lenting
- Ketika lentingan badan selesai, lakukanlah pendaratan dengan kedua ujung kaki
- Tetap lentingkan badan dengan kedua lengan terangkat lurus.
- Berdiri tegak
C. Bentuk-bentuk Latihan Guling Lenting
a. Latihan I
- Pertama-tama melakukan kip/lentingan teng-kuk dengan dibantu oleh dua orang teman.Teman yang membantu berdiri pada satu sisidengan memegang satu tangan yang melaku-kan lenting tengkuk.
- Ketika melakukan lentingan, kedua teman bersama-sama menarik kedua tangan ke arahdepan atas.
b. Latihan II
- Melakukan latihan I, tetapi kedua tangan di sisi telinga.
- Latihan dilakukan di atas peti lompat atau matras yang disusun tinggi lebih kurang 50 hingga 80 cm. Latihan diawali setengah guling kedepan.
- Mengulangi latihan di atas denganlambat laun merendahkan petilompat/matras yang disusunhingga rendah dan akhirnya di ataslantai.
Cara Memberikan Bantuan Latihan Guling Lenting.
- Membantu melemparkan kedua kaki depan atas.
- Membantu dengan menarik tangan ke depan atas.
- Membantu menahan pada punggung.
Kesalahan-kesalahan yang Terjadi pada Latihan Guling Lenting.
- Pada saat kaki dilemparkan, kedua lutut bengkok.
- Kedua kaki terbuka atau tidak rapat.
- Badan kurang melenting, atau terlalu melenting (membusur).
- Kurang tolakan tangan.