Membiasakan Perilaku Sesuai Nilai - Nilai Pancasila Dalam Berbagai Kehidupan

 MEMBIASAKAN PERILAKU SESUAI NILAI-NILAI PANCASILA DALAM BERBAGAI KEHIDUPAN

Pembiasaan sikap dan perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai pancasila sangat penting dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Mengapa demikian anak-anak? Hal ini dikarenakan pancasila merupakan identitas dan jati diri bangsa indonesia. Pembiasaan tersebut dapat dilakukan sebagai berikut:



Membiasakan perilaku sesuai nilai-nilai pancasila dan lingkungan keluarga, perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai pancasila yang dapat dilakukan dalam lingkungan keluarga antara lain taat dan patuh terhadap orang tua.

2. Membiaakan perilaku sesuai nilai-nilai pancasila dalam lingkungan sekolah.

 Lingkungan sekolah merupakan tempat yang sangat strategis dalam membina dan menerapkan nilai-nilai pancasila dalam perilaku keseharian para siswa, dengan harapan kalian semua kelak setelah lulus, memiliki kemampuan yang cukup untuk mengabdikan diri bagi bangsa dan negara. contoh perilaku/sikap yang sesuai dengan nilai-nilai pancasila antara lain: mentaati tata tertib yang berlaku di sekolah.

3. Membiasakan perilaku sesuai nilai-nilai pancasila dalam lingkungan pergaulan.

Dalam pergaulan perlu mematuhi tata pergaulan yaitu aturan-aturan yang harus dipatuhi dalam pergaulan agar tidak terjerumus ke dalam pergaulan bebas. Adapun perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai pancasila dalam lingkungan pergaulan antara lain menghargai pendapat teman.

4. Membiasakan perilaku sesuai nilai-nilai pancasila dalam lingkungan masyarakat.

Lingkungan masyarakat merupakan aspek penting dalam pelaksanaan perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai pancasila. Dikarenakan lingkungan masyarakat merupakan unsur penting dari sebuah negara yang berperan dalam melestarikan pandangan hidup suatu negara. Perilaku sesuai nilai-nilai pancasila dalam lingkungan masyarakat antara lain tidak menggangu ibadah orang lain.

Tugas :

Tulislah membiasakan perilaku sesuai nilai-nilai pancasila dalam berbagai kehidupan (masing-masing 3) : 
Lingkungan keluarga
Lingkungan sekolah
Lingkungan pergaulan
Lingkungan masyarakat

TERIMA KASIH