Rangkuman Bab 1 Perangkat Lunak Pengolah Kata Microsoft Word Pelajaran TIK Kelas 8

Rangkuman Teknologi Informasi dan Komunikasi

Bab 1

Perangkat Lunak Pengolah Kata Microsoft Word

 

Sejarah Microsoft Word

1.    Microsoft word adalah software (perangkat lunak) yang befungsi untuk mengolah kata yang dikembangkan oleh perusahaan Microsoft.

2.    Microsoft word pertama kali rilis pada tanggal 25 Oktober 1983 dengan nama Multi-Tool Word

3.    Tanggal 25 Oktober 1983, perusahaan Microsoft merilis vesri terbaru untuk perangkat IBM PC, MS-DOS dan Xenix. Di tahun ini juga Microsoft resmi mengganti Multi-tool Word menjadi Microsoft Word.

4.    Microsoft Word dikembangkan oleh perusahaan bernama Microsoft Corporation yang didirikan oleh Bill Gates, dan Paul Allen


 


Mengaktifkan Microsoft Word

5.    Untuk mengaktifkan program Microsoft Word antara lain dapat dilakukan dengan:

a. Mencari icon Microsoft Word di desktop computer

b. Mencari aplikasi Microsoft Word pada start menu

 

Mengenal Menu dan Icon pada Microsoft Word

6.    Menu adalah  bentuk perintah yang ditampilkan dalam bentuk simbol teks. Misal File, Edit, View, Insert, Format, Tools, Table dll.

7.    Ikon (icon) adalah bentuk perintah yang ditampilkan dalam bentuk simbol gambar yang mewakili operasi tertentu.

8.    Dalam Microsoft word ada tiga jenis toolbar yang sering digunakan, yaitu:

a.      Toolbar Standard, terdiri dari gambar atau ikon yang berfungsi untuk membuka dokumen, menyimpan dokumen, dan sebagainya.

b.      Formatting, terdiri dari gambar atau ikon yang berfungsi untuk mengatur format dokumen

c.       3. Drawing digunakan untuk membuat atau menyispkan garis, gambar, grafik

 

Menyimpan Dokumen dan Menutup Lembar Kerja

9.    Menyimpan Dokumen pada Microsoft Word bisa dilakukan dengan cara:

a. Klik file pilih save atau save as kemudian beri nama file dan tempat penyimpanan

b. tekah Ctrl + S

 

10. Saat menutup program Microsoft Word dapat dilakukan dengan dua cara.

a. Cara pertama, yaitu dengan mengklik tombol close yang berada di pojok kanan atas.

b. Cara yang kedua, yaitu pilih menu File, kemudian klik Exit.