Soal Penilaian Tengah Semester Gasal Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Kelas 7

 I. Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar!

  1. Teks yang menggambarkan secara jelas objek, tempat, atau peristiwa yang seolah-olah pembaca melihat dan mengalaminya, disebut teks …
  2. Ibu membeli kangkung, bayam, sawi, dan kubis di pasar. Kata umum dari kata yang ditulis miring adalah …
  3. Dalam penulisan teks deskripsi menggunakan sinonim. Apa arti kata sinonim …
  4. Telinga kelinci itu panjang dan melambai-lambai saat dia sedang berlari. Kalimat tersebut bermajas …
  5. Kedua saudara itu seperti anjing dengan kucing. Kalimat tersebut bermajas …
  6. Udara pantai pada sore hari sangat sejuk. Seolah-olah kita dapat … sejuknya udara pantai itu.
  7. Ardi sedang mengunci sepeda yang di parkir. Kata bentukan mengunci adalah …
  8. Sinta menangis karena mainannya hilang. Kata bentukan dari menangis adalah …
  9. Keindahan alam Indonesia memang dianggap tak ada tandingannya di Negara manapun di dunia. Hampir semua pesona alam yang berada di Indonesia dari darat hingga lautan. Maka dari itu dinikmatilah keindahan alam oleh para wisatawan asing yang berkunjung ke Indonesia. Tuliskan kata depan di,  dari teks di atas!
  10. Struktur teks deskripsi yang berisi nama objek, lokasi, pernyataan umum tentang objek, termasuk struktur teks deskripsi … 
  11. Pemandangan Pantai Senggigi sangat indah. Apa sinonim kata indah 
  12. Cerita fantasi yang menggunakan dua latar waktu yang berbeda disebut cerita fantasi …
  13. Strutur cerita fantasi yang berisi tentang pengenalan tokoh dan latar adalah struktur cerita bagian …
  14. Struktur cerita fantasi yang berisi tentang penyelesaian masalah adalah struktur cerita bagian …
  15. Kata ganti orang pertama tunggal adalah …


II. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar!

  1. Sebutkan struktur teks cerita fantasi!
  2. Buat  kalimat dengan kata depan di, ke, dari!
  3. Tuliskan kalimat bermajas personifikasi dan metafora!
  4. Tulislah kata bentukan  yang diawali dengan huruf k, p, t, s mendapat imbuhan meN-!
  5. Deskripsikan lingkungan SMP Negeri 3 Mojogedang!

-------------------   Selamat Mengerjakan   -------------------